Jadwal Persib Bandung Di Oktober 2019

Posted by permatadigital on October 4th, 2019

Jadwal pertandingan Persib Bandung Oktober 2019

Liga 1 - Sambut bulan Oktober, Persib Bandung dijadwalkan akan bertanding menghadapi beberapa tim besar. Bulan ini merupakan jadwal pertandingan Persib yang cukup berat. Apalagi mereka bertekat ingin bangkit untuk bisa meranjak ke papan atas klasemen Liga 1.

Terdapat empat pertandingan yang harus dijalani oleh Maung Bandung, dengan lawan yang terbilang cukup kuat. Pertama, mereka akan melawat ke markas Madura United pada Sabtu (5/10/2019). Ini merupakan pertandingan yang penting mengingat Persib bertekad mempertahankan catatan tak terkalahkan di paruh kedua Shopee Liga 1 2019.

Kedua, mereka akan menjamu Persebaya Surabaya pada 19 Oktober 2019. Laga Persib vs Persebaya ini diprediksi menarik dan merupakan pertemuan dua kelompok suporter yang dikenal berhubungan baik.

Selanjutnya, mereka akan bertandang ke Bekasi untuk menghadapi Bhayangkara FC. Kedua tim saat ini sama-sama mengoleksi 24 poin, dimana Bhayangkara FC setingkat diatas Persib saat ini. Laga ini diharapkan mampu mengulang sejarah kemenangan 2-1 Pangeran Biru atas Young Warriors pada tahun lalu.

Terakhir, Persib akan menghadapi tim rivalitas mereka Persija Jakarta pada 28 Oktober di Stadion Jalak Harupat. Tentu ini akan menjadi pertandingan big match, dan akan berlangsung dengan atmosferyang tinggi diakhit pertandingan pada bulan Oktober bagi Persib Bandung.

Nah, berikut ringkasan jadwal pertandingan Persib Bandung di bulan Oktober 2019 ini :

  • Madura FC vs Persib Bandung : Sabtu, 05 Oktober 2019 pukul 18:30 wib
  • Persib Bandung vs Persebaya Surabaya : Sabtu, 19 Oktober 2019 pukul 15:30 wib
  • Bhayangkara FC vs Persib Bandung : Rabu, 23 Oktober 2019 pukul 18:30 wib
  • Persib Bandung vs Persija Jakarta : Senin, 28 Oktober pukul 15:30 wib

Robert Rene Alberts menargetkan timnya untuk bisa meraih posisi ke-5 pada klasemen akhir Liga 1 2019-2020 ini.

Like it? Share it!


permatadigital

About the Author

permatadigital
Joined: September 25th, 2019
Articles Posted: 3

More by this author