10 NFT Marketplace Terpopuler dan Jadi Favorit di Tahun 2022

Posted by MonsterAR on October 24th, 2022

Bagi Anda penggemar aset Non-Fungible Token (NFT) tentunya Anda harus mempertimbangkan, manakah NFT marketplace yang dapat menjadi sumber inspirasi bagi Anda untuk mengoleksi alias membeli ataupun menjual koleksi karya seni digital yang unik. Terdapat beberapa referensi NFT marketplace terpopuler sepanjang tahun 2022 ini yang dapat Anda pilih.

Beberapa NFT marketplace terpopuler di dunia ini, tidak lepas dari kesuksesan para kreatornya di dalam melakukan transaksi penjualan hingga triliunan rupiah. Sejauh ini, aset NFT masih digandrungi oleh masyarakat dunia. Hal ini juga disebabkan nilainya yang berharga. NFT merupakan aset digital yang tidak berbeda jauh dengan koleksi benda-benda fisik berharga pada umumnya. Semakin tua atau semakin unik, maka harganya dapat menjadi lebih mahal.

Harga aset NFT sendiri di beberapa NFT marketplace yang ada, cukup beragam. Hal ini tergantung daripada niche dan jenis, serta keunikan NFT masing-masing. Ada NFT dengan harga jual murah, dan terdapat pula yang harganya selangit.

Apakah NFT Itu?

Beralih ke dalam pengertian singkat mengenai NFT. Non-Fungible Token atau NFT adalah sebuah aset digital yang mewakili benda-benda berharga dengan nilai tukar yang tidak dapat diganti. Transaksinya akan tercatat di dalam sebuah sistem data blockchain. Data tersebut akan berisi mengenai informasi tentang pencipta, harga dan juga histori kepemilikan daripada aset NFT tersebut. 

Pada umumnya, transaksi investasi NFT, acap kali menggunakan ether atau ETH yang merupakan koin buatan dari Ethereum. Pada umumnya, NFT muncul dengan format digital seperti JPEG, PNG, GIF, dan lain sebagainya. Apabila Anda telah memiliki aset NFT, maka Anda akan dapat menggunakannya untuk transaksi jual beli dengan baik dan bijak. Anda dapat memulai untuk menjual aset NFT Anda dengan cara mencetak terlebih dahulu aset digital Anda sebagai aset NFT.

Potensi Perdagangan NFT di Indonesia

Fenomena Ghozali Everyday di Indonesia beberapa saat lalu, telah membuka mata masyarakat Indonesia tentang aset kripto dan berbagai NFT marketplace yang ada. Hingga kini, masyarakat Indonesia telah banyak yang mempelajari dan juga berkecimpung di dalam bisnis NFT dan trading Kripto.

Sambutan yang cukup besar terhadap NFT ini, karena peminatnya yang terus meningkat. Hal ini tentu berdasarkan keuntungan yang telah diperoleh hingga mencapai angka yang fantastik oleh para kreator atau seniman NFT. Sebenarnya NFT sendiri, telah ada di Indonesia sejak 2014, dan pada saat itu belum banyak masyarakat yang tahu dan masih banyak yang meragukan akan potensi bisnisnya di masa depan.

Banyak yang bertanya, dari mana bisa mendapatkan keuntungan dari NFT. Keuntungan ini akan Anda peroleh pada saat Anda telah berhasil menjual aset NFT milik Anda, di berbagai NFT marketplace terpopuler di dunia. Tentu saja, apabila Anda memiliki karya seni yang unik dan hendak menjualnya, maka Anda harus mengetahui mana sajakah NFT marketplace yang terpopuler di dunia dan dapat Anda gantungkan harapan di dalamnya.

NFT marketplace adalah wadah untuk melakukan transaksi-transaksi aset digital. Sedangkan NFT sendiri, adalah token yang tidak dapat ditukar dan berada di sistem blockchain. Artinya, NFT adalah aset virtual yang dimiliki oleh seseorang.

Umumnya, NFT menggunakan teknologi blockchain ethereum untuk mencatat atau merekam suatu transaksi didalamnya. Perlu Anda ketahui sebelumnya bahwa, sistem blockchain adalah suatu teknologi yang digunakan sebagai sistem penyimpanan informasi digital dan terhubung melalui kriptografi. Sehingga sistem blockchain ini sifatnya terbuka dan netral.

Apa Saja Yang Dapat Dijual Pada NFT Marketplace?

Seperti telah dijelaskan di atas, bahwa NFT adalah aset digital yang unik dan berharga, serta  tidak dapat ditukarkan satu sama lain. Berbagai benda yang dapat dijual di NFT marketplace adalah karya seni seperti foto, video, aset game, musik, tweet, dan lain sebagainya.

Aset seperti dokumen pun dapat Anda ubah ke dalam NFT. Sementara itu, harga jual untuk NFT sendiri bergantung kepada faktor subjektivitas yang erat kaitannya dengan aktivitas, kualitas, hingga popularitas sang kreator.

Dengan kata lain, NFT dapat menjadi media koleksi digital baru yang mana, hal ini adalah untuk mendukung para seniman, supaya mendapatkan tempat baru untuk berkarya dan mendapatkan penghasilan. Meski masih sangat terbatas untuk industri seni, hiburan, dan hobi saja, NFT telah menawarkan berbagai imbalan yang cukup besar bagi para kreatornya. Di dalam NFT marketplace terpopuler dunia, banyak para kolektor NFT yang berasal dari pengusaha, selebriti dan juga pejabat yang bersedia untuk membeli aset atau barang NFT unik milik para kreator NFT.

Bagi Anda yang hendak mengetahui seluk beluk NFT marketplace demi penjualan atau pembelian NFT, maka 10 NFT marketplace terpopuler di dunia berikut ini, dapat Anda jadikan sebagai pilihan :

1. OpenSea

Opensea adalah pasar NFT marketplace peer-to-peer (P2P) yang terbesar dan terpopuler di dunia untuk transaksi koleksi aset digital yang unik, menarik, langka, dan koleksi kripto paling lengkap. NFT marketplace ini, bisa dikatakan sebagai market aset digital yang pertama untuk aset kripto yang didukung oleh sistem blockchain.

NFT marketplace OpenSea hadir pada tahun 2017 silam, di dalamnya terdapat sistem yang memungkinkan Anda untuk melakukan transaksi pembelian NFT melalui sistem smart contract. Salah satu NFT marketplace yang paling populer di dunia ini, telah berhasil menjual berbagai aset digital hingga mencapai 311,97 juta USD atau setara 7 triliun lebih (kurs rupiah 15.000)

2. Axie Marketplace

NFT marketplace berikutnya adalah Axie Marketplace. Uniknya, NFT marketplace satu ini berbentuk game dengan basis sistem blockchain. Axie marketplace merupakan marketplace untuk mendukung video game Axie Infinity yang telah dipertimbangkan sebagai salah satu NFT marketplace terbesar di dunia. Dengan memiliki total transaksi trading melebihi 2,1 miliar USD dan telah menarik lebih dari 15 ribu pengguna aktif setiap bulannya.

3. SuperRare

NFT marketplace satu ini, dapat menjadi pilihan bagi Anda yang menyukai aset digital yang langka. SuperRare adalah market populer yang bagus dan tepat bagi para seniman dan kolektor bertransaksi jual beli crypto collectibles. Di pasar ini, semua aset NFT akan diautentikasi ke dalam sistem blockchain Ethereum demi menghindari scam atau penipuan. Anda dapat sekaligus menampilkan koleksi-koleksi digital milik Anda, melalui Virtual Reality (VR) gallery di dalam platform SuperRare ini.

4. Foundation

Foundation adalah salah satu marketplace NFT yang cukup besar dan terpopuler di dunia. NFT marketplace ini adalah tempat untuk transaksi jual beli NFT antara kreator, investor dan para kolektor.

Foundation merupakan NFT marketplace dengan basis Ethereum atau ETH. Platform ini diluncurkan pertama kali pada bulan Februari tahun 2021 silam. Sejak saat itu, Foundation telah mengumpulkan lebih dari 260.000 pengguna dan lebih dari 180.000 koleksi NFT di dalamnya. Tampilannya yang sederhana, sangat memudahkan para pengguna khususnya bagi pemula yang hendak menjual atau membeli aset digital NFT.

Yang menjadi istimewa dari NFT marketplace ini adalah sistem penjualan utamanya yang dilakukan melalui sistem lelang. Sistem lelang di dalam platform ini, akan berjalan dengan ketentuan khusus, supaya dapat menjaga stabilitas penawaran harga NFT.

5. Rarible

Rarible adalah salah satu NFT marketplace terbaik dan saat ini sedang berkembang pesat. Rarible melakukan berbagai inovasi yang menghadirkan beragam fitur-fitur baru dan unik yang tidak dimiliki oleh para kompetitornya. Melalui platform Rarible, diharapkan para seniman dapat menjual aset-asetnya secara langsung tanpa melalui perantara.

6. Atomic Market

NFT marketplace berikutnya adalah Atomic Market, platform NFT marketplace ini telah berhasil menarik lebih dari 40 ribu pengguna. Atomic market dapat memungkinkan Anda untuk membuat, membeli, dan juga menjual aset-aset digital milik karya Anda dengan mudah.  Keunggulan lain dari Atomic market ini, yakni telah memiliki sistem Application Programming Interface (API) intuitif yang dapat membantu pengembang untuk membangun NFT marketplace dengan lebih mudah tanpa harus mendalami smart chain.

7. Enjin Marketplace

NFT marketplace ini adalah pasar intuitif dan ultramodern untuk melakukan transaksi aset digital dengan sistem blockchain. Platform ini dapat menyimpan beberapa jenis koleksi NFT digital yang paling langka di dunia. Adapun aset-aset digital yang ada di platform ini adalah karya musik, seni lukis, dan video games. Anda dapat menyimpan aset kripto dan NFT dengan fitur Enjin Wallet dengan aman.

8. Async Art

Apabila Anda adalah seorang seniman ataupun kolektor seni dalam bentuk digital NFT, maka Async Art merupakan sebuah pilihan yang tepat. NFT marketplace ini tidak hanya untuk menjual dan membeli saja. Tetapi, di dalam platform ini, Anda dapat membuat suatu karya seni sekaligus mengumpulkannya. Async Art mempunyai fitur utama yaitu “Master” dan “Layers”, yang sering disebut pula dengan istilah programmable artwork.

9. BakerySwab

Selain itu, pasar ini juga menjadi wadah untuk NFT dengan kategori video games. Jika Anda adalah penggemar berat games, maka NFT marketplace bernama BakerySwab ini memiliki keunggulan di mana para kreator konten dapat mencetak aset NFT sendiri. Oleh karena itu, proses perdagangan aset digital di dalamnya menjadi lancar. BakerySwab sering menampilkan artis-artis yang menghasilkan karya seni digital dengan kualitas yang tinggi.

10. Nifty Gateway

Adalah NFT marketplace koleksi seni yang didukung dengan sistem pertukaran mata uang kripto Gemini. Sebutan lain untuk platform ini adalah Nifties. Adapun NFT di dalam platform Nifty Gateway, dibangun di atas sistem blockchain Ethereum. Selain itu, NFT marketplace ini dapat difungsikan sebagai tempat untuk penyimpanan NFT yang telah Anda beli. NFT marketplace Nifty Gateway juga memungkinkan bagi pengguna untuk bertransaksi menggunakan mata uang fiat seperti dolar, sehingga Anda tak perlu lagi membeli koin kripto.

Kesimpulan

Demikian tadi penjelasan mengenai 10 NFT marketplace terpopuler di dunia yang dapat Anda jadikan pilihan untuk menjual hasil karya seni Anda yang terbaik. Dengan mengetahui berbagai NFT marketplace terpopuler di dunia tersebut, kiranya dapat memberikan gambaran jelas dan berbagai pilihan untuk melakukan transaksi aset digital milik Anda. 

Tidak hanya untuk menjual saja, beberapa NFT marketplace ternyata dapat memungkinkan bagi Anda untuk membuat NFT milik Anda sendiri. Semakin unik dan langka karya Anda, maka kemungkinan besar untuk mendapatkan untung dari penjualan NFT-pun akan semakin besar. Bagaimana, apakah Anda siap mencoba untuk menjual atau membeli aset NFT pertama Anda? 

Perusahaan Metaverse di Indonesia

Semenjak teknologi VR dan AR mengemuka di dunia, berbagai perusahaan metaverse dengan layananan pembuatannya pun ikut turut muncul di Indonesia. Terlebih, perusahaan metaverse tersebut mampu menciptakan layanan untuk pengembangan bisnis dan menggaet lebih banyak konsumen dengan sentuhan teknologi berbasis digital.

Like it? Share it!


MonsterAR

About the Author

MonsterAR
Joined: June 10th, 2021
Articles Posted: 262

More by this author