Cara Menurunkan Asam Lambung Kambuh saat Kerja

Posted by lingshenyao on September 12th, 2022

cara menurunkan asam lambung

Asam lambung adalah gangguan kesehatan yang umum terjadi, namun masih banyak yang keliru mengenai seperti apa penyakit asam lambung sendiri. Oleh sebab itu, dalam ulasan kali ini akan dibahas mengenai asam lambung lebih jauh serta bagaimana cara menurunkan asam lambung secara efektif.

Sekilas tentang Asam Lambung

Tanpa mengabaikan cara menurunkan asam lambung secara efektif, ada baiknya untuk mengenal lebih jauh mengenai penyakit asam lambung.

Dalam dunia medis, penyakit asam lambung juga dikenal dengan gastroesophageal reflux disease (GERD), yaitu kondisi yang ditandai dengan munculnya rasa terbakar di dada akibat asam lambung naik ke kerongkongan. Pengidap asam lambung umumnya mengalami gejala dari penyakir ini setidaknya dua kali dalam seminggu.

Asam lambung juga dapat dialami oleh orang dewasa maupun anak-anak. Tak jarang, gejala asam lambung seling disalah artikan sebagai gejala serangan jantung atau penyakit jantung coroner. Hal ini disebabkan karena memang gejala dari penyakit tersebut hampir mirip dengan gejala penyakit asam lambung. Meski tidak mengancam nyawa seperti serangan jantung, namun penyakit asam lambung atau GERD ini juga perlu ditangani untuk mencegah terjadi komplikasi.

Penyebab Penyakit Asam Lambung

Penyebab utama munculnya penyakit asam lambung berkaitan dengan konsumsi makanan atau minuman. Dalam hal ini, ada beberapa jenis makanan yang dapat memicu kadar asam lambung naik, di antaranya adalah makanan pedas, asam, makanna yang mengandung lemak tinggi. Sementara itu, beberapa minuman yang dapat meningkatkan produksi asam di dalam lambung, di antaranya seperti minuman beralkohol, berkafein (kopi, cokelat, the), minumaan berkarbonasi atau minuman yang mengandung soda. Makanan dan minuman tersebut dikatakan dapat mengiritasi permukaan dalam lambung.

Selain akibat dari makanan yang dikonsumsi, asam lambung naik juga dapat dipicu oleh stress dan kecemasan berlebih.

Faktor risiko lain yang dapat menyebabkan gangguan asam lambung :

  • Kelebihan berat badan (obesitas)
  • Kehamilan, karena pembesaran ukuran rahim yang dapat menekan lambung.
  • Mengalami gastroparesis atau melemahnya otot dinding lambung yang menyebabkan pengosongan lambung melambat.
  • Kebiasaan makan yang salah, seperti berbaring setelah makan atau makan dengan porsi yang berlebihan.
  • Konsumsi obat-obatan tertentu, seperti obat asma, tekanan darah tinggi (hipertensi), alergi, serta obat-obatan penghilang rasa sakit.
  • Selain itu, asam lambung juga dapat menyerang bayi. Hal ini biasanya terjadi akibat otot LES (Lower Esophageal Sphincter) masih dalam tahap pertumbuhan. Gejalanya umumnya adalah gumoh atau sendawa setelah menyusu atau makan.

Gejala Penyakit Asam Lambung

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya bahwa penyakit asam lambung dapat menyebabkan rasa terbakar yang tidak nyaman di bagian dada yang menjalar ke leher akibat asam lambung naik ke kerongkongan. Gejala ini akan semakin buruk ketika berbaring atau membungkik. Ketika penyakit ini kambuh, gejala yang dirasakan da[at berlangsung selama beberapa jam dan terasa lebih buruk setelah makan.

Selain itu, pengidap asam lambung juga dapat mengalami perasaan asam atau pahit di mulut serta mengalami mual dan mintah. Penyakit asam lambung juga dapat menyebabkan kesulita menelan.

Beberapa gejala lainnya yang dapat terjadi di antaranya :

  • Nyeri di dada.
  • Adanya bau yang tidak sedap saat bernapas.
  • Batuk kering terus menerus di malam hari.
  • Kerusakan pada gigi.

Cara Menurunkan Asam Lambung Kambuh

Asam lambung naik bisa terjadi kapan saja, terutama jika pola makan tidak dijaga dengan baik. Berikut beberapa cara yang dinilai efektif dalam menurunkan asam lambung :

1. Minum air hangat

Cara menurunkan asam lambung yang pertama adalag dengan air hangat. Dalam hal ini, cobalah untuk minum air hangat secara perlahan. Cara ini dapat membantu menetralkam asam lambung naik dan menghilangkan sensasi tidak nyaman pada lambung dan tenggorokan. Minum air hangat ini selama selang beberapa menit secara berkala.

2. Berbaring dengan posisi kepala lebih tinggi

Posisi juga dapat memengaruhi asam lambung. Ketika maag kambuh, pastikan posisi kepala lebih tinggi untuk mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.

3. Kunyit

Kunyit sering kali dijumpai sebagai bahan dasar dalam pengobatan herbal tradisional. Pasalnya, kunyit dinilai memiliki banyak kandungan yang dapat membantu mengobati berbagai macam masalah kesehatan, terutama masalah pencernaan.

Dalam hal ini, kunyit memiliki kandungan bahan aktif berupa kurkumin, yang berperan sebagai antioksidan polifenol. Tak hanya itu, kandungan kurkumin dalam kunyit juga dapat memiliki sifat antivirus, antibakteri, dan juga anti kanker yang cukup kuat. Oleh sebab itu, tak heran juka kunyit sering dijadikan obat asam lambung alami. Kunyit dapat membantu mengatasi gejala asam lambung naik, serta meredakan peradangan dan sakit perut.

4. Ketumbar

Ketumbar dalam mengatasi masalah pencernaan berkhasiat dalam menyembuhkan peradangan di lambung, dan dapat dimanfaatkan sebagai peluruh kentut serta mencegah mual dan pusing.

Like it? Share it!


lingshenyao

About the Author

lingshenyao
Joined: May 22nd, 2020
Articles Posted: 34

More by this author